Pepes Ayam Jamur Bumbu Opor.

Kamu dapat dengan mudah membuat Pepes Ayam Jamur Bumbu Opor menggunakan 25 bahan dan 5 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Pepes Ayam Jamur Bumbu Opor :
- 🍃bahan:.
- 1 ekor ayam.
- 1/2 kg jamur merang.
- 3 butir telur (uk.besar).
- 🍃bumbu yang dihaluskan:.
- 5 buah bawang putih (besar).
- 8 buah bawang merah (besar).
- 5 buah cabai merah keriting.
- 5 buah cabai rawit.
- 1 buah tomat (besar).
- Segenggam kemiri.
- 1 ruas jempol laos.
- 1 ruas jempol jahe.
- 1 sdt kunyit bubuk.
- 1 sdt ketumbar bubuk.
- 🍃bumbu pelengkap:.
- 2 batang sere.
- 6 lembar daun salam.
- 2 batang daun bawang (potong2).
- 1 kotak kara (ukuran kecil).
- 2 bks royco ayam.
- Secukupnya daun kemangi.
- Secukupnya daun pisang.
- Secukupnya garam.
- Secukupnya air.
Langkah-langkah untuk membuat Pepes Ayam Jamur Bumbu Opor :
- Blender semua bumbu2 yang dihaluskan..setelah itu tumis bersama sere,daun salam,royco dan garam..setelah bumbu mulai harum..masukkan ayam yg sdh dipotong2..tambahkan air secukupnya..masak hingga air mengesat...masukkan jamur dan santan...masak kembali hingga ayam matang dan air mengesat...
- Masukkan potongan daun bawang, daun kemangi..aduk2..dinginkan..setelah itu masukkan telur yang sudah dikocok..aduk hingga rata..sisihkan.
- Siapkan daun pisang yang sudah dibersihkan dan dibakar (agar daun lentur dan mudah dibentuk)...
- Masukkan secukupnya ayam jamur kedalam daun pisang..setelah itu kukus hingga matang...
- Setelah matang..angkat dan sajikan..selamat mencoba😊.